Sambut HUT Persit KCK ke-79 Tahun 2025, 4 Koramil Kab. Pelalawan Gelar Donor Darah Dan MCU

Sambut HUT Persit KCK ke-79 Tahun 2025, 4 Koramil Kab. Pelalawan Gelar Donor Darah Dan MCU

Pangkalan Kerinci. Dalam rangka memperingati HUT Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Chandra Kirana Ke-79 Tahun 2025. Persit KCK Cabang LIII Dim 0313/Kpr Koorcab Rem 031 PD I/Bukit Barisan wilayah Kabupaten Pelalawan menggelar donor darah, yang bertempat di Kantor Koramil 09/Lgm Kab. Pelalawan Jln. Pulau Payung Pangkalan Kerinci. Senin (23/01/2025).


Donor darah ini, diselenggarakan oleh Kodim 0313/Kpr bekerjasama dengan UDD PMI Kabupaten Pelalawan dan diikuti oleh Prajurit dan PNS TNI Kodim 0313/Kpr wilayah Kabupaten Pelalawan, Anggota Persit KCK Cabang LIII Dim 0313/Kpr serta melibatkan masyarakat setempat.

Kegiatan Medical Check Up (MCU) ; sosialisasi Sadari (Pemeriksaan payudara sendiri), pemeriksaan tekanan darah, pemeriksaan GCU (Gula, Cholesterol, asam Urat). dipimpin dr. Diana dan Kapus Berseri 1 Ibu Kristina S.Sos

Kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian dan rasa solidaritas keluarga besar Kodim 0313/Kpr jajaran Koramil Kab. Pelalawan dalam mendukung program kemanusiaan, memberikan sumbangsih kepada sesama manusia.

Seperti diketahui mendonorkan darah juga bisa meminimalkan risiko kanker, stroke, dan serangan jantung. Selain itu, manfaat donor darah juga bisa membuat kadar zat besi dalam darah jadi stabil, "Setetes darah sangat berarti bagi mereka yang membutuhkannya".

Kegiatan medis donor darah ini dipimpin oleh dr. Eko Yusriono (Kepala Unit Donor Darah PMI Kab. Pelalawan). dan berhasil mengumpulkan sejumlah 40 kantong darah.

Nampak hadir dalam kegiatan tersebut Mayor Inf Marwan Pabung, Kapten Inf Yusup Danramil 03/Bnt, Kapten Arh H. Simbolon Danramil 04/PK, Kapten Arh Aswin Sembiring Danramil 09/Lgm, Kapten Inf Lilik Danramil 15/KK
, para Ketua Persit KCK Ranting Cabang LIII Kodim 0313/Kpr jajaran Kab. Pelalawan, anggota Babinsa, anggota Persit dan masyarakat. (RG/Erizal)